Akan tetapi kulit remaja membutuhkan perawatan yang lebih intensif karena memiliki kulit yang relatif sensitif terhadap bahan kimia skin care. Untuk itu diperlukan cara yang tepat untuk mengatasi masalah jerawat tersebut hingga memperhatikan produk yang dipakai.
Cara Menghilangkan Jerawat untuk Pria Umur 14 Tahun
- Bersihkan wajah secara berkala menggunakan facial wash yang aman untuk remaja. Lakukan 2x dalam sehari.
- Usahakan untuk tidak menggosok wajah terutama pada saat tangan Anda kotor. Hal ini bisa meminimalisir munculnya jerawat pada area wajah yang lainnya.
- Gunakan moisturizer yang aman untuk kulit remaja. Usahakan untuk memilih produk yang tidak mengandung parfum dan alkohol.
- Jika kulit Anda tipe berminyak dan berjerawat, pakai krim berbahan dasar air, non komedogenik, dan oil free.
- Gunakan sunscreen bertekstur gel untuk kulit jerawat. Pilih sunscreen yang memiliki kandungan bahan kimia yang ringan.
- Gunakan sabun khusus jerawat dan obat jerawat jika jerawat muncul terlalu banyak atau masalah jerawat yang serius. Cari produk perawatan wajah untuk anak usia 14 tahun.
- Usahakan tidak memakai krim yang mengandung pemutih, ataupun krim dengan kandungan berat lainnya.
- Cari informasi mengenai produk yang akan dibeli.
- Atur pola makan Anda, hindari makanan yang mengandung minyak berlebih, dan makanan cepat saji.
- Lakukan olahraga secara teratur, serta istirahat yang cukup.
- Hindari memencet jerawat secara langsung.
- Pastikan wajah dalam keadaan bersih pada saat tidur.
Obat Jerawat untuk Umur 14 tahun
1. Obat jerawat Clean & Clear Acne Spot Treatment
Brand satu ini merupakan brand yang memfokuskan diri pada skincare yang aman untuk remaja. Kandungan serta teknologi yang dimiliki oleh produk ini mampu menghilangkan minyak yang muncul dari permukaan luar kulit hingga ke pori-pori.Produk ini mengandung asam salisilat yang berguna untuk mengempeskan jerawat. Cara menggunakan produk ini adalah aplikasikan Clean & Clear Acne Spot Treatment secukupnya pada jerawat. Tunggu obat jerawat hingga meresap.
2. Obat Jerawat Sebamed Clear Face Anti-Pimple Gel
Produk ini mampu mengeringkan jerawat yang aktif tetapi tidak menyebabkan kulit menjadi kering. Obat jerawat Ini mengandung asam hyaluronic, glycerol serta extract mentimun yang berguna untuk menjaga kelembapan kulit.Selain itu mengandung bisabolol, hamamelis dan juga allantoin berguna untuk menyembuhkan kulit yang iritasi. Terdapat kandungan panthenol dan chloroxylenol yang dapat meregenerasi, menghambat munculnya bakteri jerawat serta menetralkan pH kulit.
3. Obat Jerawat ERHA Acne Spot Gel
Obat jerawat yang dikeluarkan oleh ERHA ini didalamnya terkandung salicylic acid, sulfur, dan bahan kimia aktif lainnya yang tentunya aman untuk kulit remaja.Produk ini mampu untuk menghilangkan bakteri yang menyebabkan jerawat dan juga dapat mengangkat sel kulit mati. Produk ini juga diformulasikan untuk menyamarkan bekas jerawat.
Facial Wash untuk Remaja
1. Facial Wash Himalaya Herbals Oil Control Lemon
Produk ini mengandung ekstrak lemon yang berguna untuk menyerap minyak berlebih pada wajah. Selain itu produk ini juga mengandung astringent, madu, dan bahan aktif alami lainnya yang dapat digunakan untuk efek kulit yang lebih segar.Produk ini memiliki tekstur berbentuk gel dan jika diaplikasikan akan menimbulkan efek dingin. Tentunya produk ini aman digunakan untuk remaja karena kandungan bahan kimia aktif yang aman untuk kulit remaja.
2. Facial Wash Emina Bright Stuff
Merk asal Indonesia ini merupakan merk yang terkenal dengan formulasi yang aman untuk kulit remaja. Selain itu itu harga dari produk ini juga relatif murah dibandingkan produk lainnya.Mengandung ekstrak cinnamon bark, summer plum, dan double brightening powder yang berguna untuk mengontrol minyak berlebih serta mencerahkan wajah.
Cara menghilangkan jerawat untuk pria umur 14 tahun yang telah dijelaskan di atas dapat digunakan jika mengalami permasalahan tersebut. Lakukan cara tersebut setiap hari agar kulit lebih sehat dan terhindar dari permasalahan kulit.