Pasalnya, mengecilkan pori-pori itu harus dilakukan dengan cara yang tepat agar tidak menimbulkan masalah lainnya. Namun intinya tetaplah sama, mengecilkan pori-pori itu sangat identik dengan perawatan wajah harian yang harus disesuaikan dengan tipe kulit.
Saran dan Cara Mengecilkan Pori-Pori
1. Menjaga Kondisi Kulit Tetap Bersih Selama Tidur
Sebab, kalau make up dibiarkan saja, pori-pori kulit bisa tersumbat dan ukurannya akan bertambah besar. Selain itu, hal ini juga bisa membuat kulit jadi rusak.
2. Bersihkan Wajah Dengan Cara yang Tepat
- Gunakan air hangat untuk membasuh wajah
- Gunakan produk pembersih wajah secukupnya saja
- Pijat wajah dan leher dengan lembut dengan gerakan melingkar kurang lebih selama 30 – 60 detik
- Usahakan untuk tidak menggosok wajah dengan kencang supaya kulit tidak iritasi dan meradang yang bisa membuat pori-pori juga lebih besar
- Bilas kemudian keringkan wajah dengan cara menepuk-nepukkan handuk secara perlahan
3. Gunakan Masker Secara Rutin
Masker tanah liat ini akan membantu mengangkat kotoran, sel kulit mati serta minyak yang berlebih yang akan membuat pori-pori tampak lebih kecil. Untuk penggunaannya sendiri, bisa antara 1 kali hingga 2 kali dalam seminggu.
4. Dengan Eksfoliasi Kulit
Anda bisa melakukan eksfoliasi ini sebanyak 2 kali saja dalam seminggu. Namun hindari penggunaannya di hari yang sama dengan ketika Anda menggunakan masker ya agar terhindar dari iritasi. Untuk bahan eksfoliasinya sendiri, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami.
Contohnya teh hijau, bubuk kopi, oatmeal dan lain sebagainya. Anda juga bisa menggunakan produk exfoliating khusus yang mengandung asam beta-hidroksi (BHA), asam alfa-hidroksi (AHA) atau asam glikolat.
5. Dengan Menggunakan Tabir Surya
Kalau kulit sudah berada dalam kondisi seperti itu, wajar jika pori-pori menjadi lebih besar ukurannya. Untuk penggunaan tabir surya sendiri, Anda bisa memilih produk yang bahan dasarnya adalah air dan minimal SPF 30 atau lebih dari itu.
6. Melembabkan Kulit Secara Rutin
Alasannya adalah karena takut kulit wajahnya menjadi lebih berminyak. Padahal sebenarnya pelembab ini sangat penting terutama agar minyak alami lebih menyerap ke lapisan kulit yang lebih dalam. Kalau kondisi ini sudah tercapai, maka kulit akan terhidrasi dengan baik.
Kalau kulit sudah terhidrasi dengan baik, maka pori-pori bisa terlihat lebih kecil mengingat pori-pori tersebut sudah diisi oleh kandungan air yang berasal dari pelembab. Supaya tidak menimbulkan masalah lain, pilih pelembabnya yang water based atau berbahan dasar air dan bebas dari minyak ya.
7. Pilih Produk Perawatan Kulit yang Pas
Skincare yang seperti ini biasanya berlabel noncomedogenic, bebas alkohol, bebas minyak dan bahan dasarnya adalah air. Mengenai bentuk produknya, sebaiknya pilih yang gel kalau pori-porinya besar dan kulitnya berminyak. Sedangkan kalau kulitnya normal atau kering, bisa pilih produk yang bentuknya krim.
Satu hal penting yang perlu diingat adalah pori-pori itu tidak bisa dihilangkan dan Anda akan tetap membutuhkannya. Sebab, pori-pori itu juga berperan dalam menjaga keseimbangan fungsi tubuh secara keseluruhan. Tetapi kalau hanya ingin mengecilkannya saja itu tidak masalah, ikuti saja cara-cara di atas.