Di pasaran, banyak sekali jenis perangkat pengaman motor. Mulai dari yang bentuknya konvensional seperti rantai, gembok, dan alarm, hingga pengaman berteknologi tinggi seperti GPS. Alat yang terakhir ini memang lebih dikenal sebagai alat penunjuk arah yang terintegrasi dengan koneksi internet namun bisa dimanfaatkan sebagai pengaman motor.
Cara Kerja GPS sebagai Pengaman Motor
- Menerima informasi berupa posisi koordinat bumi dan lokasi dari 3 satelit.
- GMS yang dipasang di GPS motor akan mengirim sinyal GPRS melalui tower power operator ke server GPS.
- Semua posisi kendaraan bermotor akan diproses oleh server untuk mendapatkan data akurat dari lokasi, peringatan, dan lain-lain.
- Data posisi tersebut bisa dilihat melalui web browser, aplikasi mobile, aplikasi desktop, mobile klien, dan media lainnya, tergantung dari merk, tipe, dan harga GPS motor anti maling yang Anda miliki.
Pertimbangan dalam Membeli GPS Motor
Mulai dari harga yang termurah sekitar Rp100-an hingga yang mahal sekitar Rp 500 ribu hingga jutaan rupiah. Agar tidak salah pilih, berikut ini tips untuk membeli GPS terbaik yang berfungsi sebagai pelacak sekaligus pengaman anti maling:
- Memiliki Fitur yang Lengkap
Jika ingin menambahkan alat GPS pada motor Anda, pertimbangan pertama selain harga GPS motor anti maling adalah fitur yang tersemat di alat pelacak tersebut. Disarankan untuk memilih GPS yang tidak hanya berfungsi sebagai pelacak kendaraan saja.
Melainkan juga memiliki fitur seperti memantau atau merekam rute perjalanan dalam periode waktu tertentu dan fitur untuk menyadap suara. Selain itu, perhatikan pula apakah salah satu fiturnya mengalihfungsikan GPS motor bisa matikan mesin (cut off) dari jarak jauh.
- Sistem Monitoring Melalui Beberapa Perangkat
Satu lagi yang harus Anda cermati, yaitu sistem pengoperasiannya apakah bisa berfungsi di perangkat dengan sistem operasi Android atau iOS. Dengan semua kelengkapan tersebut, tentunya harga GPS motor anti maling yang ditawarkan nilainya akan sedikit lebih mahal dibandingkan GPS biasa.
- Memiliki Server Sendiri
- Cek Tingkat Sensitivitas Tangkapan Satelit
- Bekerja Secara Real Time
Manfaat Memasang GPS Motor Anti Maling
Untuk cara memasang GPS motor ini bisa Anda serahkan pada teknisi GPS yang ahli dan berpengalaman. Sebaiknya, mintalah kepada pihak teknisi untuk memasang alat tersebut di bagian yang paling tersembunyi agar tidak mudah terlihat oleh orang lain.
Jika suatu saat motor tersebut hilang, si pencuri tidak akan menyadari bahwa motor yang dibawanya telah dipasangi GPS. Manfaat yang kedua dari GPS ini adalah sebagai penunjuk jalan atau alat navigasi.
Terutama saat berada di area yang sinyalnya kurang bagus. Dengan bantuan GPS motor ini Anda bisa melihat tampilan peta melalui perangkat yang terhubung dengan GPS tersebut, seperti smartphone atau tablet.
Manfaat ketiga adalah bisa digunakan untuk membagikan lokasi GPS ke teman saat traveling bersama, dan yang keempat adalah sebagai remote jarak jauh. Dengan semua manfaat tersebut, Anda bisa melakukan perjalanan atau memarkir kendaraan dengan tenang.
Untuk memiliki perangkat pengaman kendaraan yang terbaik jangan hanya berpatokan pada harga GPS motor anti maling yang murah saja. Namun, perhatikan pula fitur dan server yang dimiliki oleh GPS tersebut, serta cara pengoperasiannya. Dengan demikian, kendaraan Anda akan lebih terjamin keamanannya dan Anda pun bisa berkendara dengan tenang tanpa khawatir akan kehilangan arah.